Saya bagikan sedikit kalimat Dahsyat dari berbagai macam sumber disini, semoga dapat membantu memotivasi saya dan sobat para pembaca semuanya. Supaya lebih bermakna maka segera bertindaklah dengan apa yang sudah kita ketahui Manfaatnya. Salam Super Dahsyat :)
"Jika seseorang belum menemukan sesuatu untuk diperjuangkan hingga akhir hayatnya, maka hidupnya tidak bermakna." (TungDW)
"Bangunlah pagi hari untuk mencari rejeki dan kebutuhan-kebutuhanmu, sesungguhnya pada pagi hari terdapat barokah dan keberuntungan." (HR. Ath-Thabrani)
"Jangan menjadi pohon kaku yang mudah patah, jadilah bambu yang mampu bertahan melengkung melawan terpaan angin." (TungDW)
"Bukti tinggi pencapaian sebuah nilai adalah memiliki kekuasaan tak terbatas namun tanpa menyalah-gunakannya." (TungDW)
"Anda belum bisa dibilang kaya sampai anda memiliki sesuatu yang tidak dapat dibeli dengan uang." (TungDW)
"Selalu ada keindahan dalam setiap masalah, itu adalah salah satu cara kita Belajar." (TungDW)
"Tindakan anda memiliki kekuatan yang lebih dahsyat untuk mempengaruhi orang lain daripada perkataan anda." (TungDW)
"Tak memiliki tujuan lebih menakutkan ketimbang tidak mencapai tujuan." (TungDW)
"Janganlah menatap masa lalu dengan berduka, hadapilah masa kini dengan sebaik-baiknya." (TungDW)
"Berbahagialah mereka yang dapat bertahan di saat menerima keberuntungan dan ketidak-beruntungan." (TungDW)
"jika anda meng-inginkan orang lain menghormati anda, terlebih dahulu hormatilah orang lain." (TungDW)
"Keberanian bukan sekedar mengawasi bahaya, namun juga memperhatikan dan mengatasinya." (TungDW)
"Pikiran yang terbuka dan mulut yang tertutup merupakan suatu kombinasi kebahagiaan." (TungDW)
"Nilai sesungguhnya dari seorang manusia ditentukan oleh tujuan yang dikejarnya." (TungDW)
"Orang yg tak pernah mengubah pendapat-pendapatnya dan tak pernah mengoreksi kesalahan-kesalahannya tak akan lebih bijaksana di hari esok dibanding hari ini." (TungDW)
"Membuat perencanaan adalah membawa masa depan ke dalam masa kini, sehingga anda bisa melakukan sesuatu mulai saat ini." (TungDW)
Bersambung...
NB: Jika sobat mau menambahkan silahkan di komentar ya :)